Pages

FOLLOW US

SELAMAT DATANG DAN TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA
Diberdayakan oleh Blogger.

Senin, 27 Mei 2024

Kegiatan Penilaian Akhir Tahun dan Sumatif Akhir Semester di SD Negeri 5 Yehembang Berjalan Tertib dan Lancar



Pada hari Senin, 27 Mei 2024, SD Negeri 5 Yehembang melaksanakan kegiatan Penilaian Akhir Tahun (PAT) dan Sumatif Akhir Semester (SAS) hari pertama untuk tahun ajaran 2023/2024. Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan lancar. Hari pertama ujian ini diikuti oleh seluruh siswa dari kelas 1 hingga kelas 6. Mata pelajaran yang diujikan Bahasa Indonesia dan Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti. Pelaksanaan ujian dimulai pukul 07.30 WITA dan berakhir pada pukul 12.00 WITA, dengan jeda istirahat di tengah sesi ujian.


Para siswa terlihat antusias dan fokus dalam mengerjakan soal-soal ujian. Dengan bimbingan dari para guru dan dukungan dari orang tua, mereka telah mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi ujian ini. Seluruh kegiatan PAT dan SAS berjalan sesuai dengan rencana tanpa ada kendala berarti.  Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan PAT dan SAS ini, terutama kepada para guru yang telah mempersiapkan siswa dengan baik, serta kepada orang tua yang terus memberikan dukungan dari rumah. Semoga hasil ujian ini dapat memberikan gambaran yang akurat mengenai capaian akademik siswa dan menjadi dasar untuk perbaikan ke depan.


SD Negeri 5 Yehembang akan terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan dan menciptakan lingkungan belajar yang kondusif bagi seluruh siswa. Terima kasih atas kerja keras dan kerjasama semua pihak. Mari kita terus berjuang demi masa depan yang lebih baik.







Admin  : Tim Humas SD Negeri 5 Yehembang

Rabu, 22 Mei 2024

Prestasi Membanggakan Siswa SD Negeri 5 Yehembang di Porjar Kecamatan Mendoyo 2024

 


SD Negeri 5 Yehembang kembali menorehkan prestasi gemilang dalam Pekan Olahraga Pelajar (Porjar) Kecamatan Mendoyo yang diselenggarakan pada tanggal 20 Mei 2024 hingga 21 Mei 2024 di Lapangan Yehembang Kecamatan Mendoyo. Para siswa menunjukkan semangat juang yang tinggi dan berhasil meraih berbagai juara di sejumlah cabang olahraga.

Adapun siswa-siswi yang berhasil mengharumkan nama sekolah dengan prestasi mereka adalah:

  1. I Kadek Krisna Ananda Putra

    • Juara 1 Lari 80 Meter
    • Juara 3 Lompat Jauh
  2. I Ketut Yupa Adi Kesuma

    • Juara 1 Lompat Jauh
  3. Ni Ketut Listya Lestari

    • Juara 1 Lari 60 Meter
    • Juara 2 Lompat Jauh
  4. I Gusti Agung Kade Bisma Dinata

    • Juara 1 Catur Putra

Prestasi yang diraih oleh para siswa ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi tinggi dalam berlatih, serta dukungan penuh dari para guru, pelatih, dan orang tua. Keberhasilan ini tidak hanya membawa kebanggaan bagi SD Negeri 5 Yehembang, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh siswa untuk terus berusaha dan mengembangkan bakat mereka di berbagai bidang.

Kepala sekolah, guru-guru, dan seluruh staf SD Negeri 5 Yehembang mengucapkan selamat kepada para juara. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan bimbingan Terutama Guru Olahraga sekaligus Pembina I Gusti Ngurah Ardana,S.Pd, sehingga para siswa dapat mencapai prestasi yang membanggakan ini.

Dengan semangat dan motivasi yang tinggi, kami berharap para siswa dapat terus berprestasi di masa yang akan datang, baik di bidang olahraga maupun akademik. Semoga keberhasilan ini dapat menjadi pemicu bagi seluruh siswa untuk tidak pernah berhenti berjuang dan meraih mimpi-mimpi mereka.

Terima kasih kepada seluruh warga sekolah dan orang tua yang selalu memberikan dukungan penuh. Mari kita terus bersama-sama membimbing dan mendukung anak-anak kita dalam setiap langkah mereka menuju kesuksesan.

Selamat kepada para juara dan teruslah berprestasi! SD Negeri 5 Yehembang bangga atas pencapaian kalian!







Admin  : Tim Humas SD Negeri 5 Yehembang


Senin, 13 Mei 2024

Kegiatan Ujian Sekolah Hari Kedua di SD Negeri 5 Yehembang Mendapat Kunjungan Pengawas




Pada hari Selasa, 14 Mei 2024, SD Negeri 5 Yehembang melaksanakan kegiatan ujian sekolah hari kedua, meliputi mata pelajaran Matematika dan PJOK. Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan lancar, serta sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan. Kami merasa terhormat karena pada hari ini, sekolah kami mendapatkan kunjungan pengawas dari Ibu I Made Laksmiwati, S.Pd.

Kunjungan pengawas ini bertujuan untuk memantau jalannya ujian dan memastikan bahwa seluruh proses pelaksanaan ujian berjalan dengan baik dan sesuai dengan standar yang berlaku. Ibu I Made Laksmiwati, S.Pd., melakukan pengecekan terhadap beberapa aspek pelaksanaan ujian, mulai dari kesiapan ruang ujian, kelengkapan administrasi, hingga ketaatan siswa terhadap tata tertib ujian.

Dalam kunjungannya, Ibu I Made Laksmiwati, S.Pd., menyampaikan apresiasi atas persiapan yang telah dilakukan oleh pihak sekolah dan guru-guru pengawas. Beliau juga memberikan beberapa masukan konstruktif untuk lebih meningkatkan kualitas pelaksanaan ujian di masa mendatang. Keberadaan beliau di sekolah kami tidak hanya sebagai bentuk pengawasan, tetapi juga sebagai dukungan dan motivasi bagi kami semua untuk terus menjaga integritas dan kualitas pendidikan.

Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ibu I Made Laksmiwati, S.Pd., atas kunjungan dan perhatiannya. Semoga dengan adanya kunjungan ini, pelaksanaan ujian di SD Negeri 5 Yehembang dapat berjalan dengan lebih baik lagi di hari-hari berikutnya. Terima kasih juga kami sampaikan kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan pelaksanaan ujian ini, mulai dari guru-guru, staf sekolah, hingga para siswa yang telah mengikuti ujian dengan penuh semangat dan disiplin.

Semoga segala usaha dan kerja keras kita bersama dapat menghasilkan prestasi yang membanggakan bagi SD Negeri 5 Yehembang. Mari kita terus berkomitmen untuk menjaga kualitas pendidikan dan memberikan yang terbaik bagi generasi penerus bangsa.









Admin : I Gusti Putu Ragendra Wiratmana

Minggu, 12 Mei 2024

SD Negeri 5 Yehembang Berhasil dalam Lomba Squareroot Olympiad Bidang Bahasa Inggris

 


Yehembang, 12 Mei 2024 - SD Negeri 5 Yehembang telah menorehkan prestasi yang membanggakan dalam Lomba Squareroot  Olympiad Bidang Bahasa Inggris yang diselenggarakan di SD Negeri 3  Dangintukadaya pada hari Minggu, 12 Mei 2024. Dua siswa dari SD Negeri 5 Yehembang, Ni Putu Laras Buwana Swari (Level 2) dan Lakshmi Yogi Maheswari (Level 3), telah mengikuti kompetisi tersebut dengan didampingi oleh Pembina I Nyoman Widia Adi Adnyana, S.Pd.

Dalam lomba yang berlangsung secara serentak di SD Negeri 3 Dangintukadaya, Lakshmi Yogi Maheswari berhasil memperoleh medali perunggu, menunjukkan kemampuan dan dedikasinya dalam mempelajari bahasa Inggris. Ni Putu Laras Buwana Swari juga telah menunjukkan kemampuan yang baik dalam lomba tersebut, walaupun belum memperoleh medali.

Kedua siswa tersebut telah mempersiapkan diri dengan keras dan didampingi oleh Pembina I Nyoman Widia Adi Adnyana, S.Pd, yang telah memberikan bimbingan dan motivasi yang sangat bermanfaat. Prestasi ini menunjukkan bahwa SD Negeri 5 Yehembang telah berhasil meningkatkan kualitas pendidikan dan meningkatkan kepedulian siswa terhadap pengembangan kemampuan bahasa Inggris.

SD Negeri 5 Yehembang berharap prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi siswa lainnya untuk lebih meningkatkan kemampuan mereka dalam mempelajari bahasa Inggris dan mengikuti kompetisi lainnya.

 


Admin : Gusti Putu Ragendra Wiratmana


Kamis, 02 Mei 2024

"Pekan Seni Pelajar ke II Tahun 2024: SD Negeri 5 Yehembang Raih Prestasi Gemilang!"

     


Kamis, 25 April 2024 telah dilaksanakan kegiatan Pekan Seni Pelajar ke II Tahun 2024 Gugus IV Diponegoro yang berlangsung di SD Negeri 5 Yehembang dengan menyongsong tema "Jana Kerthi Dharma Sadhu Nuraga". Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WITA s/d pukul 13.00 WITA dengan bidang yang dilombakan yakni sebagai berikut.
  • Ngeripta Cerpen
  • Ngewacen Puisi
  • Tembang rare
  • Bebanyolan
  • Mesatwa Bali
  • Nyurat Aksara Bali
  • Mapidarta
Pada kesempatan kali ini, SD Negeri 5 Yehembang mengirimkan 14 orang siswa yang telah diseleksi secara ketat. Proses seleksi dilakukan dengan cara mengumpulkan beberapa orang siswa sesuai minatnya, kemudian dilakukan kegiatan tes secara langsung sesuai dengan bidang yang diminati hingga akhirnya ditemukan siswa yang memiliki bakat dalam bidang yang akan dilombakan. Kegiatan ini tentunya dapat mendorong siswa yang bertalenta khusus, sebab dengan keikutsertaan dalam lomba tentu dapat mengasah bakat, menguji keberanian, dan meningkatkan kompetensi siswa. Adapun siswa yang terpilih untuk mewakili SD Negeri 5 Yehembang, yakni sebagai berikut.
  1. Ngeripta Cerpen (Nyoman Gede Harya Sangkaradyaksa Mahottama & Ni Putu Mesya Widi Astuti)
  2. Ngewacen Puisi (Gusti Ayu Komang Alicha Devina Pebriyanti & I Putu Wahyu Darmanugraha)
  3. Tembang rare (Ida Ayu Putu Tia Ningsih & I Dewa Gede Putra Bagastya)
  4. Bebanyolan (I Putu Fajar Ginanta & Ni Komang Septiani Putri)
  5. Mesatwa Bali (Dewa Putu Rama Mahesa & Dewa Ayu Putu Chandira Wiguna Putri)
  6. Nyurat Aksara Bali (Leana Louis Kusuma & I Komang Pandu Artadina)
  7. Mapidarta (Ni Kadek Desi Pratiwi Putri & Gusti Ngurah Arya Pratama Putra)
Perlu diketahui, bahwa 14 orang siswa tersebut telah berlatih dengan penuh ketekunan dan semangat. Keberaniannya dalam berlomba tentu memerlukan motivasi maupun dorongan yang besar dari pihak sekolah ataupun orang tua. Oleh karena itu, ketika siswa berada di sekolah, siswa selalu berlatih dengan didampingi oleh para pembina. Kemudian, di rumah siswa berlatih didampingi oleh orang tua. Siswa harus terus didukung untuk memperoleh hasil yang maksimal. Dengan ketekunan siswa dalam berlatih dan berdasarkan hasil lomba, ternyata siswa-siswi SD Negeri 5 Yehembang berhasil meraih juara. Adapun hasil kejuarannya dapat dipaparkan sebagai berikut.

  1. Ngewacen Puisi (Gusti Ayu Komang Alicha Devina Pebriyanti Juara II & I Putu Wahyu Darmanugraha Juara I)
  2. Tembang rare (Ida Ayu Putu Tia Ningsih  Juara I & I Dewa Gede Putra Bagastya Juara I)
  3. Mesatwa Bali (Dewa Putu Rama Mahesa Juara I & Dewa Ayu Putu Chandira Wiguna Putri Juara III)
  4. Nyurat Aksara Bali (Leana Louis Kusuma Juara I & I Komang Pandu Artadina Juara I)
  5. Mapidarta (Ni Kadek Desi Pratiwi Putri Juara I & Gusti Ngurah Arya Pratama Putra Juara I)
Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat rahmat dan karunia-Nya kami keluarga besar SD Negeri 5 Yehembang berhasil mengikuti kegiatan Pekan Seni Pelajar ke II Tahun 2024 Gugus IV Diponegoro dengan lancar dan tertib. Ucapan selamat kepada para siswa yang berhasil meraih juara dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke II dan terima kasih kami ucapkan atas semangat dalam proses latihan maupun saat berlangsungnya lomba. Bagi siswa yang belum berhasil meraih juara, tetap semangat dan jangan putus asa. Terima kasih pula diucapkan kepada kepala sekolah, bapak/ibu guru yang telah membina, staf, dan orang tua yang selalu memberikan dukungan kepada siswa. Semoga dengan perolehan juara ini dapat membangkitkan semangat para siswa lainnya untuk menjadi berprestasi dan semoga pula pada Pekan Seni Pelajar selanjutnya, maupun pada lomba-lomba lainnya SD Negeri 5 Yehembang tetap mampu meraih juara dan memperoleh hasil yang sesuai dengan harapan. 
Terima Kasih

Admin
Gusti Ayu Teristalya Merata Putri